AYAM BAKAR JAHE
Hangatnya jahe tak hanya dapat dinikmati saat disajikan menjadi minuman hangat dengan aromanya yang berempah. Tetapi pada masakan ayam bakar ini juga dapat kita nikmati rasa dan aroma jahe nan nikmat itu. Paduan bumbu yang diracik dengan sangat pas dengan kecap manisnya yang memiliki rasa legit menjadi ayam bakar kali ini wajib untuk dicoba.
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
7 buah paha ayam bagian bawah
4 cm jahe, dicincang halus
1/2 buah bawang bombay, diiris tipis
3 siung bawang putih, dicincang halus
2 sendok makan saus tiram
1 sendok makan kecap manis
1/2 sendok makan kecap asin
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
200 ml air
2 sendok makan minyak untuk menumis
Cara membuat:
- Panaskan minyak, tumis bawang bombay, bawang putih, dan jahe sampai harum.
- Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna.
- Tambahkan saus tiram, kecap manis, kecap asin, garam, merica, dan gula. Aduk rata.
- Tuang air. Masak sampai matang dan bumbu meresap. Angkat.
- Panggang ayam di atas pan bergelombang sampai harum. Angkat. Sajikan.
Untuk 7 porsi
Leave a Reply